Nah, apabila brake pad sudah aus maka secara otomatis gaya pengereman akan berkurang. Salah satu indikasi brake pad sudah aus, adalah berkurangnya volume minyak rem pada master silinder.
Apabila keausan kampas rem sudah tinggi akan terdengar suara gesekan antara piringan dan logam pada kampas rem/ brake pad.
Kampas Rem Sepeda Motor Yang Sudah Aus |
Kali ini saya akan mencontohkan bagaimana mengganti kampas rem pada sepeda motor vixion.
1. Lepaskan roda depan sepeda motor dengan menggunakan kunci ring.
2. Lepaskan pengunci pemegang kampas rem pada bagian atas dan bawah.
3. Lepaskan pemegang kampas rem dengan cara ditarik
4. Lepaskan kampas rem dan periksa keausannya
5. Lihatlah alur pada kampas rem, jika sudah tak terlihat berarti kampas rem sudah selayakanya untuk diganti.
6. Dalam pemasangan kampas rem yang baru biasanya akan kesulitan karena piston masih dalam posisi menekan.
7. Untuk itu tekanlah piston kedalam dengan cara memasang kampas rem yang lama kemudian ditekan dengan menggunakan obeng atau semacamnya. Apabila terlalu berat maka kendorkan baut nepel agar sebagian minyak rem keluar.
8. Jika posisi piston sudah masuk, kemudian pasanglah pemegang kampas, pengunci, serta kampas rem.
9. Apabila roda sudah terpasang, lakukanlah pengecekan volume minyak rem. Periksa apakah akibat pengeluaran minyak rem tadi berkurang banyak atau tidak. Kondisi minyak rem yang baik adalah berada pada posisi low dan upper pada master silinder.
10.Jika minyak rem berada pada garis low, maka isilah secukupnya.
Demikianlah cara penggantian kampas rem pada sepeda motor vixion. Untuk melakukan penggantian kampas rem pada kendaraan lain, maka tidak jauh beda dengan langkah-langkah diatas.